Selasa, 23 Juli 2024

Decklink Card Not Detected on Windows 10

Black Magic Design Decklink Card - Ternyata  saya bersama tim kustomer mengalami masalah ketika memasang sebuah Decklink Duo 2 card terbaru pada komputer berbasis Windows 10 untuk digunakan input VMIX. Dimana card terdeteksi pada Device Manager, namun tidak ditemukan ketika saya menguji menggunakan aplikasi Black Magic Media Express ketika hendak memilih device dari menu, card tidak ditemukan "Not detected".

Aneh, Decklink card isnot detected on Windows 10.

Ini bukan kali pertama saya mengintal Decklink card. Komputer yang sedang saya oprek juga telah terpasang Decklink duo card lawas dan berjalan lancar tanpa kendala. Bahkan saya tidak perlu menginstal driver karena Declink card baru langsung terdeteksi.

Mungkin perlu driver yang lebih baru. Ok, saya uninstall driver lama dan meng-install driver Desktop Video versi 14.1. Prosedur sudah sesuai, dibutuhkan restart komputer setelah uninstall dan setelah install driver. Hasilnya, Decklink card terdeteksi. Tapi ketika membukan aplikasi Desktop Video Setup teridentifikasi "No Desktop Video Device Detected".

Sangat membingungkan. Apakah Decklink card ini rusak? Ok, saya mengembalikan decklink card duo lawas ke komputer. Tidak perlu melakukan usaha apapun card tersebut langsung terdeteksi dan langsung dapat digunakan/ kembali.

Penasaran, Decklink card isnot detected on Windows 10.

Kami memncoba mesang Decklink duo 2 card baru pada komputer lain yang juga berbasis Windows 10. Komputer ini telah terpasang dengan card dengan tipe yang sama. Decklink card baru langsung terdeteksi tanpa masalah.

Sistem operasi Windows 10 bermasalah?

Dari awal memang ada kecurgaan dengan sistem operasi karena Windwos mengalami error ketika hendaka di update. Walaupun sama-sama menggunakan Windows 10 tetapi hasilnya berbeda. Ternyata pada komputer pertama terpasang Windows 10  versi Enterprise LTSC sedangkan komputer kedua menggunakan Windwso 10 Pro versi 20H2 yang umum digunakan di pasaran.

Windows 10 Enterprise LTSC atau LTSB

Bersumber dari laman Microsfot disini, Windows 10 Enterprise LTSB ata LTSC (suatu kesamaan produk) adalah Long Term Servicing Branch atau Channel, varian produk Windows yang mendapat layanan support panjajng hingga 10 tahun atau lebih jika support di extend. Ini masalah yang menyebabkan Windows tidak dapat di-update. Sedangkan kata "Enterprise" seperti Windows dibeli dengan harga groir untuk di install pada komputer dalam jumlah banyak dengan satu lisense.

Ini juga yang menjadi alasan kenapa Decklink card lawas yang terpasang berjalan tanpa hambatan, namun decklink baru bermasalah.

Terkait dengan LTSC banyak digunakan perusahaan. Selain berbiaya rendah dikarenakan hanya mendapat updater dengan waktu terbatas. Karena komputer perusahaan tidak harus melulu mendapatkan update jika komputer hanya digunakan untuk fungsi tertentu saja seperti hanya mengeporasikan Office bukan untuk install game. Dan juga Windows varian ini  dianggap lebih stabil. 

Berikut spesifikasi LTSC atau LTSB:

  1. Pemutakhiran Fitur yang Jarang: LTSC hanya menerima pemutakhiran fitur setiap 2-3 tahun, berbeda dengan saluran semi-tahunan yang menerima pemutakhiran fitur dua kali setahun.

  2. Dukungan Jangka Panjang: Setiap rilis LTSC didukung hingga 10 tahun, dengan 5 tahun dukungan mainstream dan 5 tahun dukungan tambahan.

  3. Tidak Ada Aplikasi Modern yang Berubah: LTSC tidak menyertakan aplikasi modern seperti Microsoft Edge versi terbaru, Windows Store, dan beberapa aplikasi bawaan lainnya yang biasanya ada pada Windows 10 versi reguler.

  4. Stabilitas: Karena tidak mendapatkan pembaruan fitur secara rutin, LTSC lebih stabil dan minim risiko gangguan dari perubahan perangkat lunak yang signifikan.

  5. Penggunaan Khusus: LTSC sering digunakan dalam industri di mana stabilitas sangat kritis, seperti sistem kontrol industri, perangkat medis, dan perangkat lain yang memerlukan lingkungan yang sangat stabil dan jarang berubah.

Dengan LTSC, organisasi atau perusahaan dapat menjaga sistem mereka tetap stabil dan dapat diandalkan tanpa harus khawatir tentang pembaruan fitur yang sering dan perubahan besar yang dapat mengganggu operasi sehari-hari.

Downgrade driver decklink card

Langkah terakhir, kami mencoba men-downgrade driver Decklink versi lama yang masih support Windows 7. Hasil uji coba beberapa versi Desktop Video, ada dua versi yang dianggap cocok yakni Desktop Video versi 10.8.5 dan versi 10.11.4. Kami menggunakan driver Decklink versi 10.11.4.

Mungkin versi ditidak cocok dengan komputer kamu. Pastikan sudah terpasang koneksi internet ketika proses instalasi. Setelah instalasi, Desktop Video mulai running mendeteksi card akan menampilkan notifikasi permintaan upgrade software "Software update required" dan klik Update Now.


Jika semua proses telah dilakukan, sejauh ini VMIX versi 26.0.0.5 dapat menambahkan input camera dengan Decklink Duo 2 card dan bekerja normal.

Catatan

Pastikan komputer telah terpasang NVidia VGA card sebelum aplikasi VMIX dijalankan. Karena ketika kami menguji decklink menggunakan aplikasi bawaan Desktop Video yakni Media Express dengan VGA on-board, input SDI dapat ditampilkan.


Sabtu, 20 Juli 2024

Cara Mematikan Bunyi Alarm Token Listrik PLN

 


Setiap rumah yang berlangganan listrik melalui PLN (Perusahaan Listrik Negara) pasti dipasangi alat pengukur penggunaan listrik atau KWH Meter. Saat ini KWH meter yang dipasang oleh pihka PLN telah menggunakan model token dimana pelanggan dapat mengisi besar daya listrik sesuai dengan kebutuhan secara langsung melalui KWH meter tersebut.

Berbeda dengan KWH meter analog atau konvensional, KWH meter ini dilengkapi dengan tombol-tombol angka yang tersusun seperti halnya keypad telefon. Ketika saldo token sudah (mau) habis, pelanggan dapat mengetahui secara audibel, meteran akan menghasilkan bunyi berkedip-kedip terus menerus, non-stop. Bunyi alarm akan berhenti setelah pelanggan ngisi token kembali.

Walaupun bunyi alarm ini sangat berguna namun menjadi sangat mengganggu tetangga ketika rumah ditinggal kosong lama oleh penghuninya. Atau kamu meninggalkan rumah berlama-lama dan tidak mengetahui bahwa saldo token akan habis.

Berikut cara mematikan bunyi alarm listrik KWH meter token.

Masukkan kode 123000 kemudian tekan tombol “Enter” pada keypad KWh meter.

Kode diatas akan mematikan bunyi alarm dan cara ini tidak melanggar aturan pemakaian meteran PLN.

Bagaimanapun alarm ini cukup berguna. Jika kamu ingin menyalakan kembali bunyi alarm, maka lakukan cara yang sama seperti diatas

Masukkan kode 123000 dilanjutkan dengan menekan tombol “Enter’.

Selamat meconba.

Ooops.. Belum berakhir ceritanya. Jika kondisi alarm berbunyi namun saldo token masih cukup, perlu diperhatikan ada penyebab lain yang memicu alarm berbunyi.

  • KWh meter mendeteksi beban melebihi batas kontrak daya
  • KWh meter mendeteksi terjadinya usaha pembukaan cover terminal atau cover meteran.
  • Ada gangguan pada KWh meter.

Pihak CS PLN menyarankan agar segera melapor gangguan ini kepada aduan PLN melalui telepon 123.


Digital Audio Amplifier PAM8403 and Get Datasheet for Your Hobby

  The PAM8403 is a miniature digital audio amplifier that has gained popularity among DIY enthusiasts, hobbyists, and engineers for its exc...